Menumbuhkan ketertarikan untuk membuka usaha sendiri

by Unknown , at 22.17 , has 0 komentar

Menumbuhkan ketertarikan untuk membuka usaha sendiri

Sebenarnya ada trik yang sangat sederhana sekali, dan karena terlalu sederhana sampai-sampai setiap siswa/mahasiswa dan mungkin bahkan setiap orang muda menyepelekan trik ini. Padahal trik inilah yang terbukti telah banyak meluluskan entrepreneur “pengusaha sukses” di setiap negeri, sahabat tentu penasaran bukan ?, tapi jangan khawatir karena hari ini trik hebat itu akan segera engkau aplikasikan dan coba untuk usaha barumu.

Emm…tapi sebelum saya kasi tahu, rasanya gak adil kalau ternyata setelah triknya diberitahu nanti sahabat tidak mencobanya, jadi antara saya dan anda harus sepakat dulu akan mencoba trik ini, “OK” isilah jawaban anda dengan pulpen “……..” terim’s.

Karena saya sudah siap, pun demikian dengan anda. Mari kita mulai setiap usaha apapun dengan membaca “Bismillahirrahmanirrahim” lalu lanjutkan dengan mengambil pulpen dan kertas kosong secukupnya, setelah semuanya berada dihadapan anda pikirkan kira-kira usaha apa yang paling anda inginkan, lalu setelah dapat, tuliskan nama usaha anda itu misalnya “saufacenter” atau apa saja, yang penting dalam merk usaha itu ada potongan nama anda.

Selanjutnya pikirkan lagi, kira-kira usaha ini bergerak dibidang apa ya ?, apakah jasa pengetikan, konsultan, makanan, dagang, bisnis, pendidikan / kursus, organisasi, penulis, reparasi komputer, kerajinan tangan, dan apa saja silahkan pikirkan sekreatif mungkin yang penting menarik dan bermanfaat.

Ya..katakanlah usaha anda akan bergerak dibidang hasil kreasi kerajinan tangan yang menghasilkan souvenir, tidak jadi masalah apakah anda tidak memiliki keahlian untuk memahat atau mendesain souvenir itu, pikirkanlah tentang kerja sama. Silahkan cari diseputaran kota tempat anda tinggal toko/usaha/tukang jahit/usaha kerajinan apa saja yang bisa anda loby untuk diajak bekerja sama, lalu setelah anda mendapatkan kerja sama yang baik, langkah selanjutnya anda membuat “Bisnis Card” atau kartu bisnis atas nama anda pribadi yang bertuliskan bahwa anda siap menerima jasa pembuatan souvenir dalam bentuk apapun untuk perayaan pesta/ ulang tahun/ symbol organisasi atau jenis pesanan apapun dan siap antar.

Selanjutnya anda siap membagi-bagikan kartu bisnis anda itu pada setiap orang, baik kenal ataupun tidak kenal terlebih lagi dengan sahabat-sahabat anda disekolah dan dikampus, o iya.. jangan lupa mencantumkan nomor handphone pribadi atau alamat yang bisa dikunjungi oleh calon pelanggan anda nantinya.

Lalu yang terakhir sahabat, ini adalah bagian yang paling menarik dan penuh motivasi dalam memikirkannya. Karena selanjutnya anda akan berpikir, berdoa serta berandai-andai, seandainya satu souvenir harganya Rp. 5.000 kalau sampai perharinya laku 20 buah saja, kira-kira berapa ya keuntungannya ? hehe…ini sangat seru sekali sahabat, coba saja kalau tidak percaya, karena saya juga sudah pernah merasakan nikmatnya berandai-andai, hehe…nikmati saat anda mengalikan 20 buah x Rp. 5000 = Rp. 100.000/ hari.

Katakanlah disetiap souvenir yang laku, anda mendapatkan Rp. 3.500 dan Rp. 1.500 lagi untuk rekan kerja sama bisnis anda, jadi jika kembali dikalikan 20 buah anda tetap mendapatkan Rp. 70.000/perharinya, dan seandainya anda masih punya waktu, kalikan lagi perbulannya. Jadi kira-kira hitungannya 30 hari x Rp. 70.000 = ± Rp. 2.100.000 “Dua juta seratus ribu” / bulan, gimana sahabat ? kebayang bukan ? seorang mahasiswa, punya penghasilan jutaan rupiah perbulannya, ya paling tidak, kalaupun meleset, gak jauh-jauh banget. Inilah trik hebat itu sahabat, sekarang pertanyaan saya khusus untuk anda sahabat, kapan anda mau coba trik ini ?. 

Oia Sahabat Pembaca sekalian....Kebetulan saya pribadi aktif dalam bidang Training Motivasi....dan saya merekomendasikan untuk Anda 12 E - Book Motivasi terbaik... dengan cara >> DOWNLOAD DAN KLIK DISINI

(Azza Aprisaufa)


Menumbuhkan ketertarikan untuk membuka usaha sendiri
About
Menumbuhkan ketertarikan untuk membuka usaha sendiri - written by Unknown , published at 22.17, categorized as bisnis . And has 0 komentar
0 komentar Add a comment
Bck
Cancel Reply
Theme designed by inaprofit.com - Ndybook - Published by O-KAO
Powered by O-KAO